Sederet Kafe di Cikini Gondangdia yang Asyik Buat Kerja dan Nongkrong, Terbaru Ada Kawisari Menteng

4 hours ago 2

Liputan6.com, Jakarta - Berada di antara restoran dan tempat makan legendaris di wilayah Cikini dan Gondangdia, Jakarta Pusat, adalah kafe-kafe estetis yang tidak hanya nyaman jadi tempat nongkrong, tapi juga lokasi work from cafe nan menarik. Dari sederet pilihan, ada satu yang baru saja membuka pintunya per Sabtu (15/3/2025): Kawisari Menteng.

1. Kawisari Menteng

Kafe di bawah naungan TUGU Hotels & Restaurants ini bermaksud membawa kehangatan tradisi dan cita rasa khas dari salah satu perkebunan kopi tertua di Jawa Timur, menurut rilis yang diterima Lifestyle Liputan6.com, Jumat, 14 Maret 2025. Seperti cabang-cabang pendahulunya, Kawisari Menteng menghadirkan kopi Kawisari yang sudah dikenal luas.

Biji kopinya berasal dari perkebunan yang didirikan pemerintah Kolonial Belanda pada 1870 setelah berakhirnya sistem tanam paksa. Perkebunan ini menghasilkan kopi arabica, robusta, dan luwak yang dipanen secara tradisional oleh ratusan warga desa sekitar, sebagaimana telah dilakukan selama berabad-abad.

Hanya biji kopi terbaik yang dipilih untuk mengungkap aroma khas dalam proses pemanggangan yang cermat. Dengan metode full washed, kopi dipisahkan berdasarkan tingkat kematangan, menghasilkan kualitas kopi yang superior.

Di Kawisari Menteng, biji kopi tersebut dikreasikan jadi kopi klasik Jawa hingga kopi kekinian. Seleksinya termasuk charcoal latte, iced coffee plantation madu, kopi doger, dan kopi klepon.

Sesuai tradisi pekerja perkebunan di era kolonial Belanda yang menikmati kopi panas bersama kudapan khas, Kawisari Menteng menghadirkan aneka camilan tradisional yang menggugah selera. Dari yang manis hingga gurih, ada pisang goreng lempang lempung, serabi mak-mak, tempe mendoan, serta pohong merekah.

Promosi 1

Kuliner Khas Pedesaan

Di daftar menu Kawisari Menteng juga terdapat sajian kuliner khas pedesaan yang telah diwariskan turun-temurun. Menu nasi besek bebek goreng lengkuas dengan lauk khas berupa bebek goreng, sayuran, dan sambal matah Bali jadi pilihan utama bagi mereka yang ingin menikmati kelezatan autentik khas Jawa Timur.

Selain itu, tersedia pula aneka nasi besek yang disajikan dalam wadah anyaman bambu dengan lauk yang lengkap. Kafe ini beralamat di Jalan Teuku Cik Ditiro No.4, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, yang merupakan outlet ke-4 Kawisari dengan lokasi tepat bersebelahan dengan Lara Djonggrang.

2. Kopiapi Coffee Roasters

Masih selurusan dari Kawisari Menteng, Kopiapi Coffee Roasters merupakan kafe mungil yang menarik dicoba. Meski harga kopinya mulai dari Rp20 ribuan saja, rasanya boleh diadu. Seleksi menunya juga beragam, mulai dari kopi, non-kopi, signature based coffee, variasi kopi susu gula aren, non-coffee, dan signature non-coffee.

Coconut coffee-nya jadi satu yang seharusnya tidak lepas dari radar Anda. Kafe yang menyediakan hanya beberapa meja ini beralamat di Jalan RP. Soeroso Gedung Gondangdia Lama No.25, Cikini.

3. Toko Kopian

Merapat ke dekat Stasiun Cikini, ada "toko kopi di sebelah fotokopian" yang bernama Toko Kopian. Slogan yang cukup eksentrik itu selaras dengan nama menu yang mereka hadirkan. Misalnya, Anda jangan kaget mendapati minyak gosok, yang merupakan perpaduan espresso, wintermelon tea, dan mint syrup, di sana.

Terlebih, minuman tersebut disajikan di botol mirip minyak gosok yang umum ditemui. Seleksi non-coffee-nya pun tidak kalah menarik. Mix fruit sauce, yang terdiri dari mango syrup, cranberry juice, dan evaporated milk; nonanona, yang merupakan campuran yakult, sonkit syrup, dan dried plum; serta stamina glass berupa homemade ginger syrup with honey and lemon juice jadi tiga menu non-kopi unik yang pantas dilirik.

Minuman-minuman itu bisa dinikmati bersama sejumlah sajian, mulai dari makanan ringan sampai berat. Di antara pilihannya ada beragam mi, roti panggang, telur setengah matang, serta aneka dimsum. Kafe ini beralamat di Jalan Cilosari No.35A, Cikini.

4. Midori Coffee

Merapat ke sekitar Stasiun Gondangdia, ada Midori Coffee yang masuk dalam kategori kafe untuk "yang tahu-tahu saja." Lokasinya berada satu lantai dengan restoran Jepang dengan nama yang sama, berjarak sekitar 750 meter dari Stasiun Gondangdia ke arah Sarinah.

Setelah naik tangga, atau lift, ke lantai dua, Anda akan langsung disambut kedai kopi mungil dengan ornamen menarik, mulai dari deretan LP sampai arcade yang benar-benar bisa dimainkan, bukan sekadar pajangan. Majalah, serta berbagai pajangan menggemaskan juga bisa dijumpai.

Pilihan menunya tidak kalah menarik, mulai dari kopi, non-kopi, sampai soda. Bila ingin menyesap kopi, jangan sampai lewatkan coconut milk coffee-nya yang nikmat nan creamy. Kemudian, ada satu menu pastry yang jangan sampai terlewat: cheese danish.

Kue puff yang dilipat di sekeliling isian krim keju cukup tebal membuat tekstur renyah dan lembut berpadan sempurna dalam satu gigitan. Kafe ini beralamat di Jalan K.H. Wahid Hasyim No.106, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat.

Read Entire Article
Online Global | Kota Surabaya | Lifestyle |