Puteri Indonesia Lingkungan Sophie Kirana Cuek Bantu Steam Pakaian sampai Memijat Finalis Miss International 2024 Jelang Final

2 months ago 59

Liputan6.com, Jakarta - Sementara hitung mundur menjelang malam final Miss International 2024 terus mendekati akhir, Puteri Indonesia Lingkungan 2024 Sophie Kirana berbagi momen di balik layar kontes kecantikan tersebut. Tidak hanya berbagai event di dalam rangkaian acara resmi, namun juga interaksi dengan finalis lain.

Salah satunya, Puteri Indonesia DIY 2024 ini terlihat cuek steam pakaian, menurut unggahan Instagram Story Miss International Kanada 2024, Jessica Bailey, yang dibagikan ulang olehnya, Senin, 11 November 2024. Di video, Jessica meyebut Sophie sebagai "penyelamatku," kemungkinan karena ia membantu mempersiapkan busana si ratu kecantikan.

Itu dibalas Sophie dengan menulis, "Anything for my sister." Tidak berhenti di situ saja, karena di unggahan selanjutnya, yang dibagikan ulang wakil Indonesia itu dari Instagram Story Miss Cabo Verde International, Akysanna da Veiga, Sophie terlihat sedang memijat punggungnya.

"Aku akan selalu mengingat kita dengan cara ini. Sayang kamu," bunyi pesan manis yang ditulis bersama video tersebut. Akun Puteri Indonesia sebelumnya menuliskan dalam unggahan Minggu, 10 November 2024, bahwa Sophie telah melakoni gladi malam final Miss Intermational 2024.

"Hari ini, @sophiekirana tampil menawan saat gladi bersih, mengenakan gaun merah muda nude yang anggun berhiaskan bunga-bunga cantik berbahan kain songket. Setiap detailnya menunjukkan dedikasinya untuk mewujudkan mimpinya mewakili Indonesia di ajang Miss International🥰✨," tulisnya sebagai penggalan unggahan.

Saat itu, Puteri Indonesia Lingkungan 2024 memakai gaun dari Topan Sapta. Final kontes kecantikan itu berlangsung di Tokyo Dome City Hall, Tokyo, Jepang, Selasa malam (12/11/2024), waktu setempat.

Ragam Tampilan Saat Karantina

Sebelumnya di hari ke-12 karantina, Sophie sempat tampil mengenakan kebaya kutubaru hijau sage rilisan DELMORA, jenama yang berbasis di Yogyakarta. Atasan itu dipadukan dengan angking merah mencolok, selendang dalam shade hijau serasi, serta bawahan kain batik cokelat klasik.

Dara berusia 24 tahun ini terlihat menata rambutnya dalam sanggul rendah nan rapi, memperlihatkan sepasang anting cukup besar. "Hari ke-12 Karantina @missinternationalofficial💕," bunyi keterangan unggahan Instagram Puteri Indonesia, Sabtu, 9 November 2024, dalam Bahasa Inggris.

"Pada hari ke-12 karantina Miss International, @sophiekirana terus bersinar! Sore ini, ia mengikuti wawancara di babak penyisihan, mengenakan kebaya hijau sage yang memukau. Dengan antusiasme tidak terbendung, Sophie siap menampilkan yang terbaik dan menginspirasi kita semua😍✨."

"Mari terus dukung Sophie dalam perjalanan yang luar biasa ini! Jangan lupa memberikan suara dan kirimkan semua aura positif Anda agar ia dapat semakin dekat dengan mimpinya. Dengan dukungan Anda, Sophie pasti dapat mencapai puncak!💞," tandas pihaknya.

Kostum Nasional

Setelahnya, Sophie memperlihatkan momen gala dinner dengan memakai gaun rancangan desainer Indonesia, Yusuf Isvania. Di akun Instagram Puteri Indonesia, gaun itu disebut sebagai "Blue Waves of Maluku."

Tidak ketinggalan, ia pun memamerkan kostum nasional untuk kontes Miss International 2024 yang dirancang desainer Vera Anggraini. Busana yang didominasi warna merah dengan benang emas itu dinamakan "Ratu Karo Mountain Majesty: The Resplendent Attire of Karo Women."

Sesuai namanya, busana itu terinspirasi pakaian adat wanita Karo yang tinggal di dataran tinggi Sumatra Utara. Keunikan terlihat dari ujung kepala dengan penggunaan Sorban Karo. Itu merupakan simbol status dan kehormatan di kalangan wanita Karo.

"Dengan detail rumit dan makna yang kaya, sorban mencerminkan hubungan mendalam antara manusia, alam, dan nenek moyang. Selain itu, perhiasan manik-manik dan emas yang menghiasi leher menambah sentuhan cerah, melambangkan kekayaan spiritual dan budaya yang diwariskan dari generasi ke generasi," demikian keterangan dalam unggahan pada Kamis, 24 Oktober 2024.

Menurut pihaknya, pakaian adat Karo tidak hanya menampilkan kecantikan fisik, namun juga menonjolkan ketrampilan dan ketekunan para perempuan Karo yang dengan sabar menenun kainnya sendiri. Setiap helai tenun mencerminkan kearifan lokal yang terus berkembang dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Karo.

Sophie di Miss International 2024

Di Miss International 2024, Sophie berkompetisi dengan 75 peserta lain dari berbagai negara. Bukan hanya berjuang meraih mahkota, Sophie bertindak sebagai duta Indonesia, memperkenalkan kekayaan alam dan budaya sebagai pilar penting pariwisata dan ekonomi kreatif di tingkat internasional.

Partisipasi Sophie di kontes kecantikan ini dianggap sebagai kesempatan emas untuk mengangkat citra Indonesia sebagai destinasi wisata yang memukau. Pihaknya juga ingin memperkenalkan keunikan dan keindahan warisan budaya yang dimiliki Indonesia.

"Saya mengucapkan terima kasih pada Yayasan Puteri Indonesia dan Mustika Ratu atas kepercayaan dan kesempatan yang diberikan untuk mewakili Indonesia di ajang Miss International 2024. Saya merasa sangat bersemangat. Mohon doa dan dukungan agar dapat meraih hasil terbaik dan membawa pulang mahkota Miss International," ujar dia saat jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 21 Oktober 2024.

Menjelang malam final, semangat untuknya datang dari berbagai pihak, termasuk rekan di Puteri Indonesia, Harashta Haifa Zahra. Pemenang Puteri Indonesia 2024, sekaligus Miss Supranational 2024 ini menulis di Instagram Story-nya, Selasa, "Good luck Kak Sophie syg @sophiekirana."

Read Entire Article
Online Global | Kota Surabaya | Lifestyle |