Koleksi MINISO x Harry Potter Hadir di Shopee, Ada Banyak Promo Bombastis!

2 months ago 51

Liputan6.com, Jakarta Kabar gembira bagi para penggemar Harry Potter dan pencinta barang-barang unik! MINISO, merek ritel internasional yang terkenal dengan produk-produk berkualitas tinggi dan desain yang menarik, telah meluncurkan koleksi spesial berkolaborasi dengan dunia sihir Harry Potter.

Nah, kamu pun bisa mengoleksi MINISO x Harry Potter dari house Gryffindor, Slytherin, Hufflepuff, dan Ravenclaw yang menggemaskan. Dengan kata lain, MINISO x Harry Potter ini menawarkan berbagai barang menarik yang terinspirasi dari karakter dan elemen ikonik dalam saga.

Eits, kamu pun tak perlu repot ke luar rumah dan pusing mengantre untuk memilki MINISO x Harry Potter. Pasalnya, berbagai produk koleksi MINISO x Harry Potter itu bisa dibeli secara online di toko resmi MINISO INDONESIA di Shopee, lho!

Sesi Shopee Live di perilisan produk koleksi kolaborasi MINISO x Harry Potter yang berlangsung mulai tengah malam pada Sabtu, 19 Oktober 2024 kemarin pun disambut antusias oleh masyarakat, terutama para Potterhead.

Apalagi berkat adanya promo Diskon S/D 50% dan Ekstra Voucher yang bisa dinikmati hanya untuk pembelian di official store MINISO INDONESIA di Shopee Mall. Kamu pun idak perlu ragu dengan keasliannya, karena di Shopee Mall 100% Ori.

Kenyamanan berbelanja koleksi MINISO x Harry Potter yang menghadirkan lebih dari 210 jenis produk tersebut, dirasakan oleh masyarakat yang memborong berbagai produk dari sesi Shopee Live di hari perilisannya kemarin. Terbukti, hanya dalam sehari, lebih dari 15 ribu produk MINISO x Harry Potter telah terjual.

Nah buat kamu yang tak mau ketinggalan keseruan mengoleksi berbagai produk kolaborasi spesial MINISO x Harry Potter, langsung buka toko resmi MINISO INDONESIA di Shopee dan borong produk yang kamu suka!

Kamu Gryffindor yang pemberani dan memiliki semangat yang tinggi? Atau kamu Hufflepuff yang setia dan pekerja keras? Atau mungkin kamu Ravenclaw yang punya pemikiran yang cerdas dan kreatif? Atau kamu adalah Slytherin yang punya ambisi kuat dan pemikiran cerdas? Nah, apa pun house-nya, sekarang kamu bisa mengoleksi berbagai produk spesial koleksi MINISO x Harry Potter yang bisa dibeli secara online di Shopee.

Ada tas kosmetik, ransel, dompet, buku catatan, lunch bag, lunch box alias kotak bekal, lanyard, magnetic phone card holder, topi baseball, pulpen, earphone, botol minum, tumbler, boneka, gantungan kunci, aksesoris, tempat pensil, dan masih banyak lagi jenis produk lainnya di koleksi MINISO x Harry Potter.

Siapa sih yang tak tahu Harry Potter? Tujuh series novel bergenre fantasi garapan J.K. Rowling ini telah diadaptasi menjadi film. Berkisah tentang tokoh utama seorang anak yatim-piatu bernama Harry Potter, yang merupakan seorang penyihir dan mendapatkan surat penerimaan untuk bersekolah di sekolah sihir Hogwarts.

Harry memulai petualangannya di Hogwarts bersama kedua temannya, Hermione Granger dan Ronald Weasley, yang ditemuinya pertama kali di kereta ketika dalam perjalanan menuju Hogwarts. Ketiganya sama-sama masuk di asrama Gryffindor.

Selama bersekolah di Hogwarts, trio tersebut kerap dihadapkan dengan berbagai petualangan yang seru sekaligus menegangkan, mulai dari bertemu Troll, Basilisk, Dementor, Aragog, dan sebagainya.

Dalam series tersebut, Harry Potter kerap disebut sebagai “The Chosen One” atau “Yang Terpilih” karena hanya dialah satu-satunya yang diramalkan bisa mengalahkan penyihir jahat Kau-Tahu-Siapa alias Lord Voldemort. Voldemort berambisi untuk menjadi immortal, menaklukan dunia sihir, dan juga menguasai muggle atau sebutan lain untuk non-penyihir.

Keseruan yang disajikan dalam novel maupun film Harry Potter telah sukses menghibur dan menarik hati para penontonnya. Bahkan setelah semua seri-nya tamat, hingga kini masih ada banyak sekali para penggemar Harry Potter yang setia.

Hal ini terbukti dari hebohnya peluncuran MINISO x Harry Potter di Shopee yang berlangsung sejak tanggal 19 Oktober 2024 kemarin. Di sesi live itu, para Potterhead berlomba-lomba memborong berbagai merchandise MINISO x Harry Potter, mulai dari tas, botol minum, tumblr, gantungan kunci, lanyard, kotak makan, boneka Hedwig, topi, kaus kaki, dan berbagai produk menarik lainnya.

Kapan lagi bisa membeli produk-produk Harry Potter dengan nyaman dan anti ribet? Apalagi pesanan kamu akan dikirimkan langsung ke alamat rumah atau tujuan, jadi tinggal duduk manis saja deh!

Selain itu, kamu juga bisa menikmati banyak promo spesial seperti Diskon S/D 50% dan Ekstra Voucher. Jadi, para Potterhead pun bisa belanja dengan lebih hemat dan untung!

So, bagi kamu yang ingin berburu produk kolaborasi spesial MINISO x Harry Potter pastikan untuk mengunjungi akun toko MINISO INDONESIA di Shopee Mall ya dan sikat semua promo bombastinya!

(*)

Read Entire Article
Online Global | Kota Surabaya | Lifestyle |