Maarten Paes dan Luna Bijl Liburan di Bali, Tonton Tari Kecak sampai Makan Bubur Ayam

2 hours ago 2

Liputan6.com, Jakarta - Usai menjalani laga babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion GBK Jakarta pada 15 dan 19 November 2024, sebagian besar pemain keturunan Timnas Indonesia yang tinggal di luar negeri sudah kembali ke negara masing-masing. Namun, Maarten Paes, masih betah berada di tanah air.

Kiper andalan timnas Indonesia ini belum pulang ke Ameerika Serikat. Maarten memilih menikmati waktu bersama kekasihnya, Luna Bijl, dengan berlibur ke Bali. Ini adalah kunjungan pertama Luna ke Indonesia, dan pasangan ini tampak memanfaatkan momen dengan menjelajahi keindahan Pulau Dewata.

Melalui akun Instagram dan TikTok mereka, Maarten dan Luna membagikan momen liburannya. Keduanya menginap di Amankila, salah satu resor mewah yang sering dijadikan tempat pernikahan. Dalam unggahannya, Luna terlihat sangat menikmati pemandangan pantai dari tempat mereka menginap.

"Arrived in Paradise," tulis Luna dalam keterangan unggahannya di akun Instagramnya pada Sabtu, 23 November 2024.Tak hanya bersantai di resor, pasangan ini juga menyempatkan diri menonton pertunjukan Tari Kecak, sebuah tarian ikonik Bali yang mengangkat kisah Ramayana. Pertunjukan ini semakin memukau dengan latar pemandangan laut yang memanjakan mata.

Selain itu, Paes juga mengajak Luna untuk mencicipi bubur ayam. Setelah dinaturalisasi, Maarten Paes kerapi memperlihatkan momen dirinya mengenal lebih jauh budaya Indonesia, termasuk makanan atau kulinernya.

Dari video yang dibagikan di TikTok, Maarten Paes menyoroti sosok Luna Bijl yang memakai outfit hitam tengah duduk di sebelahnya. Sementara itu, di hadapan mereka tersaji semangkuk bubur ayam diduga dari restoran hotel tempat mereka menginap.

Luna terdengar menyebut kalau dirinya akan mencicipi bubur ayam. Tak berselang lama, Luna meraih garpu lalu mengambil sesuap bubur ayam untuk dinikmati. Setelah mengunyahnya, model internasional itu langsung bereaksi.

Luna Bijl Mencoba Bubur Ayam

"Enak," sahut Luna Bijl sambil menganggukkan kepala. Meski perdana mencoba bubur ayam, Luna nampak terkesan dengan rasanya. Ia bahkan memberikan penilaian memuaskan.

"What are you rate it?" tanya Maarten Paes meminta tanggapan. "9/10, nine of ten," jawab Luna sambil mengaduk bubur ayam yang dipesan pacarnya.

Tak pelak momen itu mengundang perhatian warganet yang memberikan komentar beragam setelah Maarten Paes mengajak Luna Bijl makan bubur ayam.

"Berarti kak Luna tim bubur gak diaduk, kita samaan kak," komentar seorang warganet.

"Jadi gimana mbak Luna apakah kamu mau mencoba seblak?," tanya warganet lain.

"Habis ini nyeblak bareng Gigi Hadid," sahut warganet yang lain.

Ada banyak cerita di balik kemenangan penting Timnas Indonesia atas Arab Saudi di laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 semalam, Selasa, 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Salah satunya datang dari kiper Maarten Paes yang bersyukur atas kehadiran kekasihnya, Luna Bijl.

Tidak tanggung-tanggung, penggawa FC Dallas ini menyebut Bijl sebagai "pembawa keberuntungan" usai kemenangan Timnas Indonesia. "Dia selalu membawa keberuntungan," tulisnya di Instagram Story, Selasa, dalam Bahasa Inggris disertai emoji hati merah. Ungkapan ini dibagikan ulang teman Gigi Hadid itu di Story-nya, Rabu (20/11/2024).

Luna Bijl ke Indonesia Demi Paes

Pertandingan semalam merupakan kali pertama Bijl hadir langsung di SUGBK untuk mendukung pacarnya. Di Instagram Story-nya, yang diunggah ulang Paes, ia memperlihatkan suasana stadion yang semarak dengan teriakan dukungan untuk anak-anak asuh Shin Tae-yong.

Tidak sendirian, ia tampaknya duduk bersama kekasih Sandy Walsh, Aislinn Konig. Itu Tampak dari unggahan video di akun atlet basket Kanada tersebut.

Sebelumnya, melalui unggahan Instagram Story, Bijl membagikan potret dari kaca dengan menandai lokasi di Jakarta pada Senin, 18 November 2024. Paes juga sempat membocorkan kedatangan kekasihnya ke Indonesia melalui Instagram Story. "Menghitung hari bertemu denganmu," tulisnya.

Sejak beredar kabar naturalisasi Maarten Paes, bukan hanya sosoknya yang jadi sorotan masyarakat Indonesia, tapi juga sang kekasih. Pasalnya, model itu ternyata satu geng dengan Gigi dan Bella Hadid.

Melansir kanal Hot Liputan6.com, 12 November 2024, wanita kelahiran 4 Februari 1998 di Strijen, Belanda ini telah membuktikan kemampuannya di industri fesyen dengan masuk dalam daftar top 50 model dunia.

Karier Luna di Dunia Model

Sejak awal kariernya, Luna Bijl telah berkolaborasi dengan merek-merek internasional ternama seperti Chanel, Louis Vuitton, dan TOM FORD.Pada 2016, Luna mencetak sejarah sebagai model pertama yang menghiasi sampul majalah Vogue Paris dua kali dalam satu tahun. Ini adalah pencapaian yang sangat langka dan menunjukkan pengaruhnya dalam industri fesyen.

Popularitas Luna tidak hanya terbatas pada dunia modeling. Ia juga menjalin pertemanan dengan selebriti papan atas seperti Hadid bersaudara dan Hailey Bieber, yang semakin memperkuat statusnya sebagai model kelas dunia. Kemampuannya dalam bergaul dengan para bintang membuatnya menjadi sosok yang diperhitungkan dalam industri ini.

Awalnya, Luna tidak tertarik dengan dunia modeling. Namun, pandangannya berubah setelah menonton serial dokumenter The Model Agency yang memperlihatkan dunia model secara realistis. Dokumenter tersebut memberikan pandangan baru yang membuatnya semakin penasaran untuk berkarier di mode

Luna kemudian bertemu dengan Carole White, pendiri agensi model Premier, pada usia 15 tahun. Pada usia 17 tahun, Luna merantau ke New York untuk melanjutkan pendidikan modeling yang lebih serius.

Miss Universe 2024 yang baru saja dinobatkan, Victoria Kjaer (tengah) dari Denmark, bereaksi saat merayakan kemenangannya setelah memenangkan kontes Miss Universe edisi ke-73 di Mexico City pada Sabtu 16 November 2024 malam waktu setempat atau Minggu 17 November 2024 pagi Waktu Indonesia Barat. (CARL DE SOUZA/AFP)
Read Entire Article
Online Global | Kota Surabaya | Lifestyle |